optional

Wednesday, 27 September 2017

ALBERT CUYP MARKT - AMSTERDAM

vindex tengker

Albert Cuyp adalah pasar tradisional yang kental dengan unsur kehidupan layaknya orang Belanda. Lokasi sangat mudah dijangkau menggunakan tram, bus atau jalan kaki. Street market ini mengambil tempat di jalanan, tepatnya diantara Ferdinand Bolstraat and Van Woustraat. 
Awalnya pada abad 17 pasar ini hanyalah sekumpulan pedagang yang menjajakan barang dagangan, lambat laun berkembanglah menjadi pasar dan membuat jalanan macet total.  Lalu oleh pemerintah tempat ini ini dijadikan pasar hingga sekarang ini.  Dan mengambil nama Albert Cuyp ditujukan untuk mengenang seniman kanvas yang terkenal pada abad 17. Saat ini pasar Albert Cuyp menjadi salah satu tempat yang kudu dikunjungi.


vindex tengker
Tempat yang enak untuk sekedar berjalan2 dan menikmati makanan serta bersosialisasi mencari ilmu langsung dari penjuaalnya.




vindex tengker
Orang Belanda senang sekali dengan bunga. Setiap sudut pasar tradisional ataupun supermarket biasanya selalu ada satu stand khusus yang menjual bunga potong. 

vindex tengker
Keju Gouda yang terkenal dari Belanda, ada yang tua - tekstur lebih keras, rasa lebih kuat dan tentu lebih mahal.  Berbagai macam variasi Gouda, bisa dicoba disini, dan harga berani bersaing.

vindex tengker

vindex tengker
Berbagai olahan daging yang disebut cold cut (salami, ham, prosciuto dll).  Ada yang berasal dari Belanda dan ada pula yang import dari Itali.  Biasanya diiris tipis dimakan begitu saja atau bersama keju dan tentu ditemani beer atau wine, atau sebagai topping pizza, roti dan makanan lainnya

vindex tengker
Pate, adalah daging cincang yang diolah sedemikan rupa ditambah dengan bumbu2, bisa ditambah wine atau cognag. Pate ini disajikan sebagai olesan untuk roti atau dipotong2 dan dimakan bersama roti

vindex tengker
Cold cut plain dan berempah

vindex tengker
Nah ini adalah home made stroop wafle, makanan yang kudu dicoba bila berada di pasar Albert Cuyp.  Bila kita melintasi area ini, kita akan mencium aroma wangi legit dari stroop wafle yang dipanggang.. rasanya tidak mungkin untuk melewatkan..  Saya biasa beli banyak untuk dibawa pulang ke Indonesia baik sebagai oleh2 ataupun untuk sendiri.  Sajikan sebagai peneman teh atau kopi.

vindex tengker
Nah, ini adalah pickled ikan herring yang juga kudu dicoba, disajikan dengan acar bawang bombai. 

Sekian dulu dari pasar Albert Cuyp - Amsterdam ..salam






























































































No comments:

Post a Comment