Saya mendapati
resto Fish and Cow secara tidak sengaja, setelah pagi hingga menjelang sore, satu harian mendaki ke
Preikestolen, pegunungan penuh bebatuan dan lembah jurang terjal.
Lelah dan lapar tidak ketulungan. Lalu kami turun kembali ke
pelabuhan dan mencari2 tempat untuk memuaskan cacing2 dalam perut kami. “I want to eat the whole pig” begitu kata
anak2 saya bila lapar menyerang hebat. Haha
Have no idea
mana resto yang enak dan harga terjangkau di Stavanger by the harbour sini. Menurut beberapa orang penganan di daerah Norway sini mahal2 minta ampun. Jangankan sekelas resto, McD saja harganya waalah makk, rasanya tidak berat mengeluarkan uang..
Semua tempat makan ramai, banyak orang duduk2 dan menikmati sore, semuanya kelihatan enak.
Tampak dari luar satu resto yang meng “aging” kan daging sendiri, dan terlihat banyak
pengunjung. Akhirnya kita memilih tempat
ini “Fish and Cow”. Sesuai dengan namanya resto ini menyajikan menu ikan dan sapi.
Resto yang mengusung
fresh dishes made from locally-grown produce ini tampak bersih, rapih, dan kami
duduk di teras sembari menunggu matahari terbenam dan melihat orang lalu-lalang
di dermaga.
Disuguh air mineral, sejuk, menyusuri kerongkongan, biarpun udara
saat itu 10 C. Oh ya, air mineral free of charge sedangkan bila memilih coke,
alamakk mahalnya minta ampun, kurleb 100 rb Cuma untuk 1 can saja.
Memang ya
Norway dan Finland terkenal dengan harga makanan yang lumayan menguras kantong.
Saran saya untuk meminta menu dan melihat daftar harga sebelum memasuki sebuah resto.
|
No comments:
Post a Comment