HUCKLEBERRY CAFÉ – Santa Monica Los Angeles
Bila anda berkunjung ke Farmers Market di
Santa Monica, singgahlah sebentar di Huckleberry Cafe, untuk menikmati seteguk
dua teguk es kopi atau kopi panas dan sepotong pastry, sembari meluruskan kaki
setelah berjalan panjang menyusur lapak2 hasil bumi dan artisan makanan ini
makanan itu, macam UKM kalau di negara kita.
Tempat ini terkenal dengan pastry dan aneka
sajian breakfastnya – all day dining. Macam roti2an, egg sandwich, breakfast
burritos dll.
Tampilan cafe dari luar sangat sederhana
menurut saya, dengan warna exterior krem, menyatu dengan lingkungan. Ada
beberapa meja diluar, kesemuanya terisi Minggu pagi ini menuju siang. Setapak
melangkah ke dalam, tidak berbeda dengan diluar, semua meja terisi, dan ada
beberapa antrian di depan display sandwich. Wangi harum kopi dan hiruk pikuk
serta hilir mudik waiter dan pengunjung membawa aura tersendiri pada early
brunch saat itu.
|
Huckleberry adalah pecahan dari Rustic Canyon
Family yang telah terkenal sebelumnya. Visi dan misi Huckleberry artisan bakery
and cafe adalah menyajikan makanan dengan menggunakan bahan2 berkualitas,
organik, berasal dari farmers market lokal dan dibuat di kitchen mereka
sendiri.
Datanglah pada jam2 sebelum atau setelah rush
hours, bila tidak mau mengantri panjang.
|
Menu tertulis didinding. |
|
Sandwich
|
|
Bakery
dan Pastry semua homemade, dibuat di kitchen mereka
sendiri. Tampilan rustic yang menggugah
selera.
|
|
Fruit
crostata (depan), adalah tart terbuka terbuat dari semacam
pastry dough dengan isian seasonal fruits. Bentukannya tidak beraturan karena
asal muasal crostata dari pedesaan Italia yang tidak menganut aliran bentuk
apapun. Asal lembaran adonan bisa dibuat sedemikian rupa sehingga isian tart
tidak meleleh keluar, alias versi bebas.
Gingerbread
cookies (belakang) adalah biskuit jahe, menggunakan bahan
utama tepung, jahe, dan mentega. Sedang bumbu2nya adalah yeast, kayu manis,
cengkih, gula merah, molases (tetes tebu) dan kulit jeruk.
|
|
Kouign
amman cup adalah cake asal Brittany bertekstur garing
/ renyah, terbuat dari adonan roti, dilapis2 bergantian dengan mentega dan gula
(mirip puff pastry ber-layer2) lalu dipanggang dan ditambah topping-an.
Housemade
English Muffin (warna kuning belakang), bentukannya
bulat kecil, biasa dibelah dua lalu dipanggang, bisa dioles dengan mentega,
selai atau dengan makanan asin lainnya. Biasanya digunakan pada Egg benedict juga.
|
|
Quiche
(belakang kiri). Adalah pie dengan isian seasonal vegetable, bawang bombay,
campuran antara keju Gruyere dan Goat cheese. Bisa dibeli per-slice.
Flat
Bread (depan kanan) adalah bread yang berbahan
tepung, air dan garam saja. Diatasnya bisa ditambahkan topping-an apa saja.
Pada gambar menggunakan topping keju.
|
|
Bread to go.
Rasanya kurang pas kalau tidak membawa pulang beberapa.
|
|
Breakfast
Burritos, terdiri dari 3 telur organik dibuat
scramble, dengan tambahan parutan cheddar tua, kentang panggang, bawang bombay,
alpukat mash, salsa roja dan tortilla chips. Bisa ditambahkan bacon bila suka.
|
|
Flat bread dengan dried tomato sebagai topping-an |
|
HUEVOS
RANCHEROS, terdiri dari organic sunny side up eggs, crispy tortilla, puree kacang merah,
salsa roja, feta cheese, bawang bombay iris, daun ketumbar. Ini adalah salah
satu menu breakfast favorit.
Nah, sekian dari saya di Huckleberry. Salam
Kuliner - VT
_____
|
No comments:
Post a Comment