optional

Monday, 29 April 2019

MEAT BALL (bola-bola daging isian pasta)

MEAT BALL bola bola daging isian pasta

MEAT BALL bola bola daging isian pasta

Resep meat ball ini biasa saya gunakan untuk campuran pasta dengan white cream sauce atau tomato sauce basic (resep ada di postingan sebelumnya).
Gunakan daging sapi bagian pundak. Kenapa? Karena komposisi daging, lemak dan otot pas untuk cincangan, spesifik untuk baso.
Saya lebih suka menggunakan potongan roti tawar sebagai campuran agar bola2 daging lebih moist / lembut, dari pada bread crumb.
Bila mengolah bola2 daging sebagai isian kuah gulai (kental) atau kuah kare, hilangkan parmesan dan daun basil. 
MEAT BALL bola bola daging isian pasta
Bahan:
200 gram roti tawar, potong dadu
280 ml susu putih UHT / fresh milk
1 kg daging sapi bagian pundak / sampil / chuck – bhs Inggris, cincang
1 buah bawang bombay ukuran sedang, cincang kasar
2 butir telur utuh
Garam, merica, gula secukupnya
Merica hitam dan pala (optional)
½ sendok makan Daun basil kering, cincang
70 gram parmesan parut
Olive oil secukupnya untuk pan fry

Langkah:
Rendam roti tawar dalam susu sebentar, sisihkan.
Dalam wadah terpisah, campur daging sapi dengan bawang bombai, aduk rata.
Masukkan telur, garam, merica, gula (optional), daun basil cincang, aduk rata.
Campur rendaman roti tawar sedikit demi sedikit.
Masukkan parmesan parut, aduk rata.
Bulat2kan sesuai selera, letakkan dalam wadah yang telah dioles olive oil tipis2.
Panaskan penggorengan berdasar tebal (agar panasnya merata dan tidak cepat gosong, tentu pakai penggorengan yang ada gambar saya dong.. BIMA ORIGIN .. masuk pak Ekok😊) dan tuang olive oil. Goreng bola2 daging.  Buat kedua sisinya berwarna coklat gelap, kurleb 2 menit masing2 sisi. Angkat dan sisihkan.
Pada step ini dalamnya bulatan daging belum matang benar. Biarkan, nanti dimatangkan dalam saus (bisa saus carbonara, Swedish meat ball, atau bahkan kuah gulai, kare atau lainnya.  Untuk gulai atau kare, tidak perlu menggunakah parmesan dan daun basil). Bisa juga dimatangkan dalam oven panas. 
_____